Menjelang hari kelahiran sang buah hati, banyak hal yang perlu disiapkan. Mulai dari pakaian bayi, perlengkapan bayi, dan juga biaya persalinan. Jika Anda berencana untuk melahirkan dengan biaya umum, maka Anda perlu mengetahui biaya melahirkan. Biaya melahirkan perlu Anda ketahui jauh-jauh hari agar Anda dapat mempersiapkan dananya.
Biaya melahirkan di masing-masing rumah sakit berbeda-beda. Oleh karena itu, tak ada salahnya mengetahui biaya melahirkan di beberapa rumah sakit dan klinik bersalin agar Anda bisa melakukan perbandingan biaya. Dalam artikel kali ini akan dibahas biaya melahirkan di RS Siloam Jakarta.
Profil RS Siloam Kebon Jeruk Jakarta
RS Siloam Kebon Jeruk merupakan salah satu rumah swasta yang banyak dijadikan rujukan tempat persalinan. Hal ini dikarenakan rumah sakit ini memiliki fasilitas yang mumpuni dan tenaga medis yang profesional. Rumah sakit Siloam Kebon Jeruk Jakarta berdiri di bawah naungan PT. Siloam International Hospitals Tbk. RS Siloam banyak tersebar di wilayah Indonesia, begitu di Jakarta terdapat beberapa cabang RS Siloam. Namun, kali ini Kita akan bahas RS Siloam Kebon Jeruk Jakarta yang tepatnya berlokasi di Jl. Raya Pejuangan Kav. 8, Kebon Jeruk Jakarta 11530.
Predikat rumah sakit unggulan pantas disematkan kepada RS Siloam Kebon Jeruk Jakarta karena telah berhasil meraih Grand Winner Asian Patient Safety Award untuk kategori Innovation in Safety Communication di India pada 5 September 2014. Selain itu, RS Siloam Kebon Jeruk Jakarta juga telah diakreditasi oleh Komisi Akreditasi Rumah Sakit (KARS) dengan predikat PARIPURNA pada 18 Juli 2017.
Tenaga Medis RS Siloam Kebon Jeruk Jakarta
Sebagai rumah sakit unggulan, RS Siloam Kebon Jeruk Jakarta memiliki berbagai macam fasilitas penunjang dan tenaga medis profesional. Termasuk juga dokter spesial kandungan dan kebidanan yang akan membantu Anda selama kehamilan dan juga menangani proses persalinan. Berikut ini dokter spesialis obgyn di RS Siloam Kebon Jeruk Jakarta.
- dr. Andrian Setiawan, SpOG
- dr. Alexandra Maria Darmaseputra Ridjab, SpOG
- dr. Asril Moeis, SpOG
- dr. Bambang Dwipoyono, SpOG
- dr. Edihan Mardjuki, SpOG
- dr. Julianto Witjaksono AS, SpOG
- dr. Kathleen J.G. Soenario, SpOG
- dr. Maria Ratna Andijani, SpOG
- dr. Ratzarwin Nazar, SpOG
- dr. Stephen V. Mandang, SpOG
Biaya Melahirkan di RS Kebon Jeruk Jakarta
Biaya melahirkan di RS Siloam Jakarta perlu Anda ketahui sebelum Anda memutuskan untuk melakukan proses persalinan di rumah sakit tersebut. Biaya melahirkan secara normal dan caesar di rumah sakit ini memiliki tarif yang berbeda. Selain itu, perbedaan kelas perawatan juga menyebabkan biaya melahirkan berbeda.
1. Proses Normal
Jika Anda berencana melahirkan secara partus normal, berikut ini rincian biaya persalinannya berdasarkan kelas perawatan.
- Kelas III : Rp 8.800.000
- Kelas II : Rp 10.800.000
- Kelas I : Rp 12.800.000
- VIP : Rp 16.800.000
- Suite : Rp 21.800.000
- Eksekutif : Rp 22.800.000
2. Proses Caesar
Sedangkan jika Anda berencana melakukan proses persalinan secara caesar karena kondisi tertentu maupun keinginan Anda sendiri, Anda juga bisa mengetahui kisaran biaya persalinan secara caesar. Tentu saja biaya melahirkan secara caesar lebih mahal dibandingkan biaya melahirkan secara normal. Berikut ini kisaran biaya melahirkan di RS Siloam Jakarta dengan proses caesar.
- Kelas III : Rp 15.800.000
- Kelas II : Rp 18.800.000
- Kelas I : Rp 20.800.000
- VIP : Rp 30.800.000
- Suite : Rp 38.800.000
- Eksekutif : Rp 43.800.000
Demikian rincian biaya melahirkan di RS Siloam Jakarta cabang Kebon Jeruk. Harga yang tertera di atas sewaktu-waktu dapat mengalami perubahan sesuai dengan kebijakan rumah sakit. Untuk lebih jelasnya, Anda bisa menghubungi RS Siloam Kebon Jeruk Jakarta di nomor telepon (021) 25677888 Ext. 22114.